7 HAL YANG WAJIB DI KUNJUNGI KETIKA BERKUNJUNG KE BANYUWANGI ( JAWA TIMUR )

Inilah 7 tempat yang wajib di kunjungi ketika anda berkunjung ke Banyuwangi, Jawa Timur versi Penulis :

1. Kawah Ijen

Kawah Ijen  (Blue Fire) merupakan satunya yang ada di Indonesia dan hanya dua di dunia. Blue Fire atau api biru,tidak kebayang kan dengan namanya,api yang pada umumnya berwarna merah tetapi kalian akan menemukan fenomena api biru yang keluar dari kawah gunug jika kalian datang kesini

2. Pantai Plengkung

Pantai ini merupakan pantai terbaik bagi pecinta surfing,kalian tidak perlu jauh jauh ke Bali ketika anda ingin menikmati surfing, Reputasinya pun sudah sampai ke manca negara, Banyak turis lokal maupun luar negeri datang kesini untuk melakukan surfing.

3. Pantai Pulau Merah


Jika di Flores ada pink beach Banyuwangi pun ada tetapi disini berwarna merah.Nama pulau merah berasal dari bukit yang terdapat di bibir pantai yang mempunyai tanah berwarna merah,kalian bisa ke pulau tersebut ketika air surut.

4. Pulau Tabuhan


Kawasan ini sangat cocok bagi kalian pecinta 'Scuba Diving'. Pulau ini terletak di desa Bangsring kecamatan Wongso Rejo. Untuk menuju kesana kalian bisa melalui pantai kampe dengan perjalanan sekitar 30 menit

5. Teluk Hijau "Green Bay"


Dengan perjalanan sekitar 3 jam dari kota banyuwangi,kalian bisa datang kesini. perjalananya cukup jauh tetapi kalian tidak akan menyesal ketika kalian datang kesini,lelah karena perjalanan akan terobati dengan pemandangan dan udara segar pantai yang terletak di kawasan Taman Nasional Meru Betiri.

6. Air Terjun Kalibendo


Air terjun yang terletak sekitar 20-25 Km dari kota Banyuwangi ini menawarkan air terjun dengan air yang jernih dengan sungai sungai yang mengalir dengan air dinginya dan menyuguhkan pemandangan yang menawan.

7. Air Terjun Lider


Lokasinya terletak di desa Sumber Arum kecamatan Songgon. Untuk menuju kesana perlu perjuangan extra karena medan yang berat dan menguras stamina kalian.